Peringati Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024, SMA Negeri 1 Guguak Laksanakan Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional
Dangung-Dangung (02/05/2024) - Hari Pendidikan Nasional selalu diperingati pada tanggal 2 Mei oleh seluruh masyarakat Indonesia sebagai sebuah momentum untuk kembali menumbuhkan rasa patriotisme dan nasionalisme bagi seluruh insan pendidikan. Salah satu cara untuk memperingati momen tahunan bersejarah ini adalah dengan melaksanakan upacara. Tema Hari Pendidikan Nasional 2024 adalah “Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar”. Hal ini didasari oleh Surat Edaran Kemendikbud Ristek tentang Pedoman Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024. SMA Negeri 1 Guguak sebagai salah satu instansi pendidikan tentunya juga ikut melaksanakan Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (2/5). Kegiatan ini dimulai pada pukul 07.00 WIB. Tenaga pendidik dan tenaga kependidikan serta peserta didik terlihat mengenakan Baju Kuruang Basiba dan Baju Taluak Balango. Wakil Kesiswaan dan Hubungan Masyarakat SMA Negeri 1 Guguak, Ibu Dra. Suzana Siregar, M.Si., selaku pembina upacara membacakan Amanat Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia. Sesuai tema “Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar”, beliau menyampaikan bahwa Merdeka Belajar yang telah diluncurkan membuat kita mendengar lagi anak-anak Indonesia berani bermimpi karena mereka telah merasa merdeka saat belajar di kelas. Kita sudah melihat guru-guru yang berani mencoba berbagai hal baru, mahasiswa yang yang siap berkarya dan berkontribusi, serta semarak karya-karya yang kreatif. Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional kemudian diakhiri dengan pembacaan do’a. Sesuai Amanat Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, semoga momentum peringatan Hari Pendidikan Nasional ini dapat mewujudkan sekolah sesuai dengan harapan dan para penggerak perubahan tidak mengenal kata menyerah untuk membawa Indonesia melompat ke masa depan dengan semangat gotong royong. Selamat Hari Pendidikan Nasional!

-100x100.jpeg)




-100x100.jpeg)